Selayang Pandang
Pesantren Persatuan Islam 24 Rancaekek yang saat ini dipimpin oleh Drs. Endang Sirojudin Hafiedz, M.Si, M.MPd merupakan lembaga pendidikan dan pengembangan masyarakat Islami yang dirintis Alm. Drs. H. A. Saepudin (1928-2008) sejak 1960. Berdiri di lahan seluas 2.600 meter persegi, PPI 24 Rancaekek tersebar di empat lokasi.
Pada awal berdirinya hingga akhir dekade 1980-an, sistem pendidikan dijalankan adalah Madrasah Ibtidaiyah pada pagi hari dan Madrasah Diniyah pada sore hari. Kemudian pada 1989 Madrasah Tsanawiyah mulai dibuka, dan selang empat tahun kemudian Madrasah Aliyah/Mu’allimin mulai menerima santri.
Seiring perkembangan zaman, PPI 24 Rancaekek pun membuka Taman Pendidikan Al-Quran (TPA) Al-Fajri pada 1992 Pembukaan TPA Al-Fajri ini dicanangkan untuk merespons kebutuhan masyarakat akan pendidikan anak usia dini yang berlandaskan nilai-nilai Islam.
Sistem pendidikan yang dijalankan PPI 24 Rancaekek merupakan sinkronisasi sistem pesantren tradisional dengan kurikulum nasional. Dengan sinkronisasi ini, PPI 24 Rancaekek tidak hanya diakui sebagai salah satu lembaga pendidikan di bawah naungan Persatuan Islam, tapi juga diakui secara resmi oleh Kementerian Agama dan terakreditasi di Badan Akreditasi Nasional.
Sebagai upaya untuk terus meningkatkan kualitas dan pelayanan manajemen PPI 24 Rancaekek, pada 2007 dibentuklah Yayasan PPI 24 yang bertugas mengelola penyelenggaraan pesantren dan satuan-satuan pendidikan di bawahnya yang di pimpin oleh Drs. H. Endang Sirojudin, M.Si.
Sampai saat ini, PPI 24 Rancaekek telah meluluskan tidak kurang dari 2500 alumnus mulai dari tingkat Raudhatul Athfal, Ibtidaiyah, Tsanawiyah, dan Aliyah (Mu’allimin). Alumnus PPI 24 Rancaekek pun sudah banyak melanjutkan ke tingkat Perguruan Tinggi baik swasta atau negeri.
Visi
Terwujudnya madrasah sebagai miniatur masyarakat Islami dan lembaga pendidikan kader yang prestatif.
Indikator Ketercapaian Visi
- Masyarakat Islami
- Terwujudnya iman dan taqwa dengan istiqamah menjalankan amalan wajib dan amalan sunnah;
- Terwujudnya akhlaqul karimah;
- Terwujudnya kemampuan tafaqquh fiddin;
- Tegaknya Amar Ma’ruf Nahyi Munkar.
- Pendidikan Kader Prestatif
- Tumbuhnya semangat untuk menguasai Ilmu Pengetahuan dan Teknologi;
- Tumbuhnya motivasi dan komitmen yang tinggi untuk mencapai prestasi dan keunggulan dalam setiap ajang kompetisi;
- Tumbuhnya sikap aktif, kreatif, dan inovatif.
Misi
- Meningkatkan keimanan dan ketaqwaan;
- Meningkatkan kemampuan Tafaqquh Fid Dien;
- Membina insan menuju akhlaqul karimah;
- Membina insan menuju penguasaan IPTEK;
- Mendorong Peserta Didik melanjutkan pendidikannya ke tingkat selanjutnya;
- Mempersiapkan Peserta Didik untuk mampu bersaing di era globalisasi;
- Meningkatkan keterampilan Peserta Didik;
- Membiasakan Peserta Didik bersih diri dan bersih lingkungan.
Tujuan
Berangkat dari visi dan misi tersebut di atas, maka tujuan Pendidikan Pesantren Persatuan Islam 24 Rancaekek dirumuskan sebagai berikut:
- Tercapainya peningkatan keimanan dan ketaqwaan;
- Tercapainya peningkatan akhlaqul karimah;
- Tercapainya peningkatan kemampuan tafaqquh fid dien;
- Terwujudnya ghirah amar ma’ruf nahyi munkar;
- Terwujudnya semangat penguasaan IPTEK;
- Tercapainya peningkatan aktivitas, kreativitas dan inovasi;
- Tercapainya peningkatan jiwa kompetitif.
Kegiatan Ekstrakurikuler
Dengan kesadaran akan visi, misi, dan tujuan pendidikan, PPI 24 Rancaekek tidak hanya memfokuskan pembelajaran yang bersifat kurikuler belaka, tapi juga pada kegiatan ekstrakurikuler. Para santri tidak hanya mendapatkan ruang untuk mengembangkan minat dan bakatnya, tetapi juga diberi keleluasaan untuk menumbuhkembangkan daya aktif, kreatif, dan inovatifnya.
- Rijalul Ghad & Ummahatul Ghad (RG-UG)
- Tahfidz & Tahsin Al-Quran
- Public Speaking
- Syufu taesyukhan
- Marching Band
- Angklung
- Tenis Meja
- Futsal
- Pencak Silat
- Dokter Cilik (khusus MIT)
Prestasi
Capaian para santri dan santriwati PPI 24 Rancaekek dalam pengembangan intelektualitas maupun minat dan bakat cukup membanggakan. Hal ini perlu kami sampaikan untuk menunjukkan bahwa komitmen terhadap pengembangan minat dan bakat santri tentunya akan membuahkan hasil terbaik, khususnya dalam menggali dan mengoptimalkan potensi para santri yang insya Allah dapat menjadi bekal mereka untuk memberikan kontribusi yang lebih besar lagi bagi umat dan upaya pengembangan masyarakat Islami; masyarakat yang selaras dengan ruh dan nilai-nilai keislaman.
- Juara 1 Tahfidz Al-Quran Jambore Nasional Pelajar Persatuan Islam ke-5
- Juara 1 Desain Pakaian Muslimah Jambore Nasional Pelajar Persatuan Islam ke-5
- Juara 2 Lari Marathon Jambore Nasional Pelajar Persatuan Islam ke-5
- Juara 3 Pidato Bahasa Inggris Jambore Nasional Pelajar Persatuan Islam ke-5
- Juara 2 Tenis Meja Puteri Tingkat KKM Majalaya
Berbagai prestasi lainnya juga telah diraih oleh para santri dan santriwati PPI 24 Rancaekek di berbagai tingkat, baik Raudhatul Athfal, Madrasah Ibtidaiyah, Madrasah Tsanawiyah, maupun Madrasah Aliyah/Mu’allimien.